Bagaimana minum pil KB 28 tablet? - Diskusi Dokter

general_alomedika

Selamat pagi para TS.Mhon maaf sekali sebelumnya, saya masih sedikit bingung ketika menjelaskan cara minum pil KB 28 tablet pada pasien.Begini dok, misalkan...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Bagaimana minum pil KB 28 tablet?

    Dibalas 06 September 2018, 05:20

    Selamat pagi para TS.


    Mhon maaf sekali sebelumnya, saya masih sedikit bingung ketika menjelaskan cara minum pil KB 28 tablet pada pasien.


    Begini dok, misalkan ada pasien yg minum pil KB 28 tablet (21 pil hormon, 7 plasebo).


    Anggaplah orang it haid hari pertama 5 september 2018 yg berarti hari rabu, berarti org tersebut mulai pil plasebo hari rabu kan dok ? lalu anggaplah setelah 3 hari saja haid sudah berhenti (hari terakhir haid berarti Sabtu), berarti orang tersebut langsung minum pil hormon yg hari minggu kah dok ? lalu ikutin tanda panahnya saja kan ?


    Lalu dok, misalnya orang it tiba2 baru 2 minggu minum pil KB hormon, malah haid lagi, it lompat ke pil placebo lgi, atau tetap ngikutin tanda panah pil hormon it ?


    Dan seandainya pula, orang it sudah habis pil hormonnya, namun belum haid, it lanjut pil hormon blister selanjutnya, atau gmn dok ?


    Mhon maaf sebelumnya, terima kasih sblmny.

05 September 2018, 11:25

Alo dokter Bram!

Saya coba jawab setau saya yaa dok. 

Untuk pil yang 28 tablet, sebetulnya pasien bisa mulai menggunakan kapan saja dok, tapi memang disarankan digunakan pada hari pertama menstruasi, alasannya lebih kepada aspek practical dengan harapan pasien akan terus ingat untuk memulai sediaan 28 tablet selanjutnya pada hari pertama haid berikutnya.

Teorinya, dengan menggunakan pil ini, siklus menstruasi akan menjadi lebih reguler dok. Jadi siklus 28 hari tersebut akan sesuai dengan siklus haid pasien.

Walaupun begitu, terkadang ada efek samping spotting, nah ini yang sering membuat pasien salah paham dan mengira dirinya haid lagi. Pada keadaan ini, bisa dilanjutkan saja penggunaannya sesuai tanda panah dok.

cmiiw.

05 September 2018, 11:27

Alo  Dok, 

Untuk pil KB 28 tablet, untuk pemakaian pertama (belum pernah sebelumnya), maka dianjurkan dimulai pada hari 1-3 saat menstruasi dengan langsung meminum pil hormonal (bukan pil placebo), kalau pasien memulai lebih dari 3 hari setelah menstruasi maka juga dimulai dari pil hormonal dan pasien disarankan untuk menggunakan KB tambahan lainnya seperti misalnya kondom selama minimal 7 hari. Kalau memulai KB pada saat tidak mens, diperbolehkan, tapi dengan catatan harus dilakukan test kehamilan terlebih dahulu untuk benar-benar memastikan kalau Pasien tidak sedang hamil

Apabila terdapat flek/perdarahan diluar mens/mens yang lebih awal, maka tetap dihabiskan pil hormonalnya terlebih dahulu (sampai habis 21 pil), baru kemudian meminum pil plasebo, karena salah satu fungsi dari pil KB ini adalah meregulasi menstruasi yang terjadi, apabila tidak ada efek samping, maka pasien akan mendapatkan mens yang rutin dan teratur.

Apabila mens hanya 3 hari, maka tetap pil plasebo diminum sampai 7 hari (sampai habis), baru melanjutkan ke pil hormonal kembali selama 21 hari.

Semoga membantu, Dok....

 

05 September 2018, 11:36

Oh iya, menambahkan sedikit dok..

Betul kata dr.Ranti, proteksi terhadap kehamilan timbul segera setelah konsumsi pil KB jika dimulai pada hari pertama haid. Tetapi kalo pil KB dikonsumsi saat haid sudah selesai, maka proteksi baru ada 7 hari setelah konsumsi pertama. Nah apabila sebelum memulai KB pasien ada berhubungan badan dengan suami, maka pasien harus memastikan dulu tidak hamil.

Lalu, apabila konsumsi pil KB dimulai setelah haid, maka di 7 hari pertama itu pasien harus menggunakan proteksi kehamilan lainnya.

05 September 2018, 11:39
Ooo ternyata begitu, terima kasih masukan nya dokter Bedry dan dokter Ranti.
05 September 2018, 11:41

Alo dr. Bram,

sedikit menambahkan dok, untuk efek protektif terhadap kehamilan, menurut sumber yang saya baca:

Jika pil diminum tepat pada hari pertama haid, maka efek proteksinya akan segera bekerja.

Jika mulai diminum pada 2-5 hari pertama, maka efek proteksinya akan muncul 7 hari setelah pil diminum rutin.

Namun jika pil baru mulai diminum di atas hari ke-5 haid, efek proteksinya cenderung lebih kecil.

Sehingga intinya jika user meminum pil KB tidak dimulai dari hari pertama haid, maka sangat disarankan menggunakan metode kontrasepsi tambahan seperti kondom.

cmiiw..

05 September 2018, 11:47
dr. Andre
dr. Andre
Dokter Umum

Nimbrung juga.. Menstruasi yang terjadi pada konsumsi pil KB 28 itu sebenarnya bukan merupakan menstruasi yang sebenarnya tetapi merupakan withdrawal bleeding. Kalau pasien menginginkan tidak ada 'menstruasi' alias withdrawal bleeding tersebut, maka pasien boleh tidak mengonsumsi pil plasebonya dan cukup mengonsumsi pil aktifnya saja.

05 September 2018, 11:53
Terima kasih dokter Winda dan dokter Andre infonya.
06 September 2018, 05:20
dr. Marianti
dr. Marianti
Dokter Umum

dr. Andre
Sep 05, 2018 at 11:47 AM

Nimbrung juga.. Menstruasi yang terjadi pada konsumsi pil KB 28 itu sebenarnya bukan merupakan menstruasi yang sebenarnya tetapi merupakan withdrawal bleeding. Kalau pasien menginginkan tidak ada 'menstruasi' alias withdrawal bleeding tersebut, maka pasien boleh tidak mengonsumsi pil plasebonya dan cukup mengonsumsi pil aktifnya saja.

Jadi pengen ikutan nimbrung nih, dok.
Apakah aman terus menerus mengonsumsi pil aktif saja tanpa diselingi dengan fase off (dengan meminum pil plasebo atau tanpa meminum pil sama sekali)? Kalau ya, berapa lama kira-kira boleh terus mengonsumsi pil aktif tanpa dibuat withdrawal bleeding, dok?