Diet Gluten Casein Free pada ASD -Anak Ask The Expert - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dr. Rodman Tarigan, Sp. A(K), M. Kes., mohon izin bertanya. Apakah diet gluten casein free pada anak ASD sudah tidak dianjurkan Dok? Ada beberapa Ibu...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Diet Gluten Casein Free pada ASD -Anak Ask The Expert

    Dibalas 10 Mei 2021, 14:35

    Alo dr. Rodman Tarigan, Sp. A(K), M. Kes., mohon izin bertanya. Apakah diet gluten casein free pada anak ASD sudah tidak dianjurkan Dok? Ada beberapa Ibu pasien yg mengatakan bahwa dengan diet menunjukkan banyak perubahan seperti anak sudah tidak terlalu hiperaktif dan bisa cukup fokus. Tapi ada beberapa dokter yg mengatakan bahwa diet tersebut membutuhkan penelitian lebih lanjut, sehingga tidak perlu diet. Pernah juga ada Ibu pasien yg mengeluh dengan diet tersebut anaknya menjadi kurus sekali. Bagaimana baiknya ya Dok? Terima kasih dokter 🙏

10 Mei 2021, 14:24

ASD saat ini memang banyak sekali faktor yang dikaitkan dengan kejadian ASD dok, termasuk makanan ya dok.Mengenai pertanyaan dan peryataan di atas saat ini masih ramai diperdebatkan.Masing2 ada bukti ilmiahnya.Perlu kita cari jurnal meta analisa terapi diet makanan pada ASD. Kalau pendapat saya yang utama adalah terapi okupasi ,terapi perilku,terapi wicara dan sensori integrasi.Demikian dok

10 Mei 2021, 14:27
Baik Dokter terima kasih sekali atas jawabannya 🙏
10 Mei 2021, 14:35
Ijin ikut bertanya... apakah teori   leaky gut syndrome pada autisme jg msh diperdebatkan dok? Apakah tetap ada manfaatnya jika asupan casein dan gluten dibatasi pd ASD?