Pasien lansia usia 80 tahun dengan fraktur collum femur - Orthopedi Ask The Expert - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dr. Hendra, izin bertanya dok. Untuk pasien lansia usia 80 an dengan fraktur collum femur. Riwayat penyakit sekarang : gagal ginjal stadium akhir. Tidak...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Pasien lansia usia 80 tahun dengan fraktur collum femur - Orthopedi Ask The Expert

    Dibalas 28 Januari 2021, 14:58
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Alo dr. Hendra, izin bertanya dok. Untuk pasien lansia usia 80 an dengan fraktur collum femur. Riwayat penyakit sekarang : gagal ginjal stadium akhir. Tidak cuci darah. Os tampak keadaan umum baik. Saat ini sudah tidak nyeri dan tidak bengkak lagi. Apakah pilihan terapi yang terbaik ya dok? Terima Kasih dok.

28 Januari 2021, 14:57

pada pasien dengan komorbid yang tinggi dan tidak memungkinkan untuk dilakukan operasi, maka pilihan konservatif bisa diambil, yaitu dengan menggunakan skin traksi/ traksi sampai nyeri menghilang (rata rata 2 mnggu) untuk kemudian bisa memulai terapi belajar duduk, sampai latihan berdiri dan berjalan dengan alat bantu / walker.

prinsipnya adalah menghindari tirah baring lama, dan segera melakukan mobilisasi senyaman pasien . (segera setelah nyeri menghilang)

28 Januari 2021, 14:58
Anonymous
Anonymous
Dokter Umum
Terima kasih banyak dokter