Alo Lenny Sp.THTSaya ada kerabat balita yang di diagnosis rhinitis alergi dan pembesaran adenoid dengan keluhan utama mendengkur saat tidur. Diberikan terapi...
Hipertrofi Adenoid pada Anak - THT Ask The Expert - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Hipertrofi Adenoid pada Anak - THT Ask The Expert
Alo Lenny Sp.THT
Saya ada kerabat balita yang di diagnosis rhinitis alergi dan pembesaran adenoid dengan keluhan utama mendengkur saat tidur. Diberikan terapi antihistamin oral dan Fluticasone furoate nasal spray. Berapa lama ya dok obat tersebut dapat digunakan untuk anak? Karena pada saat sudah membaik dan terapi dihentikan, maka keluhan mendengkur kembali lagi.
Lalu apa indikasi dilakukan pengangkatan adenoid dok? Terimakasih🙏
Alo dr.Deryana, Secara fisiologik adenoid ini membesar pada anak usia 3 tahun dan kemudian akan mengecil dan hilang pada usia 14 tahun. Bila sering terjadi infeksi saluran nafas bagian atas maka akan terjadi hipertrofi adenoid.
Untuk pemberian antihistamin pada anak sebenarnya dapat diberikan dalam jangka waktu lama akan tetapi harus diingat efek samping yang ditimbulkan oleh antihistamin tersebut seperti mengantuk dan anak seperti kurang bergairah.
Sedangkan nasal spray dapat diberikan pada anak selama 1 tahun.
Dilihat dari kasus yang dr. Deryana, sepertinya hipertrofi adenoid yang terjad sufah mengakibatkan sumbatan pada hidung sehingga menimbulkan gangguan tidur yaitu mendengkur.
Ada beberapa indikasi untuk melakukan adenoidektomi :
1. Aadanya sumbatan
- Sumbatan pada hidung
- Sleep apnea
- Gangguan menelan
- Gangguan bicara (suara menjadi sengau)
- Kelainan bentuk wajah muka dan gigi (facies adenoid)
2. Adanya infeksi
- Adenoiditis berulang
- Otitis media efusi berulang
- Otitis media akut berulang
3. Ada kecurigaan neoplasma jinak/ganas