Injeksi vitamin K pada bayi baru lahir - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dokter... ijin bertanya dok. Maksimal penyuntikan vit K pada bayi baru lahir setelah berapa jam ya? Terima kasih.

Diskusi Dokter

20 November 2022, 21:56
dr.bakti
dr.bakti
Dokter Umum
- Vit K1 disuntikkan secara intramuskular di paha kiri bayi bagian anterolateral sebanyak 1 mg dosis tunggal, diberikan paling lambat 2 jam setelah lahir.-Vitamin K1 injeksi diberikan sebelum pemberian imunisasi hepatitis B0 (uniject), dengan selang waktu 1-2 jam.- Pada bayi yang akan dirujuk tetap diberikan vitamin K1 dengan dosis dan cara yang sama.- Pada bayi yang lahir tidak ditolong bidan, pemberian vitamin K1 dilakukan pada kunjungan neonatal pertama (KN 1) dengan dosis dan cara yang sama.
21 November 2022, 19:10
Anonymous
Anonymous
Dokter Umum
Terima kasih dokter penjelasannya.. 🙏🏼