Pasien wanita 54 tahun dengan jari tangan tidak bisa ditekuk dan diluruskan sempurna - Orthopedi Ask The Expert - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dr. Hendra SpOT, pasien wanita 54 tahun mengeluh jari ke-2,ke-3, dan ke-4 tangan kanan tidak dapat ditekuk dan tidak bisa diluruskan sempurna. Jari ke-3...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Pasien wanita 54 tahun dengan jari tangan tidak bisa ditekuk dan diluruskan sempurna - Orthopedi Ask The Expert

    Dibalas 10 Juni 2021, 23:40

    Alo dr. Hendra SpOT, pasien wanita 54 tahun mengeluh jari ke-2,ke-3, dan ke-4 tangan kanan tidak dapat ditekuk dan tidak bisa diluruskan sempurna. Jari ke-3 atau jari tengah seperti edema (foto terlampir). Tidak ada nyeri dan keluhan dirasakan sudah sekitar 1,5 tahun. Apakah kemungkinan diagnosis? Perlu saya rujuk ke spesialis ortopedi, saraf, atau rematologi?

    Terimakasih

10 Juni 2021, 14:25
dari klinis kesan merupakan suatu boutonnière deformity, karena adanya cedera tendo ekstensor. jika tidak didapatkan riwayat trauma, sangat besar lemungkinan penyebabnya adalah suatu RA. atau rheumatoid artritis.
ibu bs merujuk ke dokter ortopedi, terutana konsultan bedah tangan/ hand and microsurgery. dimana modalitas terapi bisa bermacam2 mulai dari tindakan sinovektomi sederhana sampai penggantian sendi pada jari/ artroplasty jari
10 Juni 2021, 15:06

terimakasih dokter, apa perlu di MRI atau CT ya dok? atau cukup di x-ray?

 

10 Juni 2021, 16:31
untuk diagnosa awal cukup X ray polos dok. belum perlu ct scan
10 Juni 2021, 23:40
👍👍 wah mantap dokter, pernah dapat pasien yang seperti ini juga..