Alodokter! Saya ingin bertanya mengenai diagnosa kasus iniPasien anak, mengeluh bibir muncul koreng. Menurut ibunya, awal spt sariawan. Kemudian hanya...
Pasien anak dengan luka koreng pada bibir - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Pasien anak dengan luka koreng pada bibir
Alodokter! Saya ingin bertanya mengenai diagnosa kasus ini
Pasien anak, mengeluh bibir muncul koreng. Menurut ibunya, awal spt sariawan. Kemudian hanya didiamkan, dan 2 hari kmudian jadi seperti ini
BB turun 1kg, tetapi memang pasien tidak mau makan karena nyeri pada mulut.
Sebagai tambahan: pasien mondok
Apa ada kemungkinan ini mengarah ke keganasan? Jika iya, apa mungkin hanya dalam 2 hari bisa menjadi spt ini?
ALO Dokter, saya ikut berdiskusi yah. Apakah ini bisa diarahkan ke infeksi herpes simpleks virus (HSV) primer, mengingat pasien tinggal di pesantren jadi ada kemungkinan tertular. Mungkin perlu ditanyakan gejala prodormal lainnya seperti malaise, demam, rasa terbakar sblm lesi muncul. Untuk memastikan bisa dengan pemeriksaan kultur atau dengan tes tzank. Selengkapnya mengenai herpes simpleks bisa dibaca di artikel berikut ya Dok: https://www.alomedika.com/penyakit/dermatovenereologi/herpes-simpleks