Pasien ibu usia 27 tahun dengan keputihan yang berulang - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dokter, saya mau konsultasi sedikit tentang masalah keputihan yang sering berulang. Saya punya pasien ibu usia 27 tahun, anak 1 dan selalu mengeluh...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Pasien ibu usia 27 tahun dengan keputihan yang berulang

    Dibalas 14 Januari 2022, 15:03

    Alo dokter, saya mau konsultasi sedikit tentang masalah keputihan yang sering berulang. Saya punya pasien ibu usia 27 tahun, anak 1 dan selalu mengeluh sering keputihan yang terasa gatal & lendir yang keluar berwarna putih kekuningan. Os merasa keluhan selalu muncul sekitar 2 hari setelah os berhubungan badan dengan suami. Os pernah berobat dan meminun metronidazol 500mg selama 1 minggu dan begitu juga dengan suami, os juga pernah diobati dengan provagin supp selama 7 hari kemudian keluhan keputihan berhenti tetapi keluhan muncul kembali saat kembali berhubungan dengan suami. Suami os tidak memiliki keluhan apapun.

    Tanda-tanda vital os dan suami os dalam batas normal.

    Os memiliki riwayat IUFD setelah menjalani terapi diatas, karena os sedang hamil saat menjalani terapi diatas.

    Mohon masukan nya..

    Terimakasih 😁🙏

14 Januari 2022, 15:03
Alodokter, Coba diganti lagi apakah ada faktor risiko yang membuat pasien menjadi mudah mengalami infeksi misalnya pasien dengan obesitas atau diabetes atau prediabetes.  Bila memungkinkan lakukan pemeriksaan penunjang koh di laboratorium untuk membuktikan adanya jamur.  Namun apabila dokter melakukan pemeriksaan inspekulo di tempat praktek maka penampakan kandidiasis vulvovaginal itu sangat spesifik. Apabila sesuai dengan klinis apalagi dari hasil pemeriksaan penunjang menunjukkan ke arah infeksi jamur maka untuk reccurent  CVV Pengobatan nya bisa menggunakan regumen fluconazole 150 mg 3hari sekali selama 1 Minggu. Bila parah bisa dilanjutkan sampai fluconazole 150mg 1x seminggu Selama 6 bulan untuk mengurangi rekurensi. Sambil mengendalikan faktor risiko (mis. Obesitas, diabetes, dll, lakukan skrining untuk deteksi dini meski pasien mengaku tidak ada riwayat penyakit ini sebelumnya).
Selebihnya daftar bisa membaca guideline STD dari CDC yang juga bisa di download aplikasinya di play store. Semoga membantu
13 Januari 2022, 10:36

ALO dr. Elfran, ikut berdiskusi..

Keputihan yang terasa gatal dengan lendir berwarna putih kekuningan di antaranya dapat disebabkan bakterial vaginosis, candidiasis vulvovaginitis, klamidiasis, atau trikomoniasis. Oleh karena itu, mungkin diperlukan antibiotik, antijamur, atau antiparasit. Sebaiknya keputihan rekuren (>4 kali/tahun) dirujuk ke obgyn untuk pemeriksaan penunjang lanjutan. CMIIW 

Referensi: https://www.alomedika.com/penyakit/obstetrik-dan-ginekologi/leukorrhea/penatalaksanaan

14 Januari 2022, 14:00
Alo Dokter,
Jika memungkinkan bisa diperiksa duh vagina (Pemeriksaan Gram) krn keluhan keputihan banyak penyebabnya, bisa krn infeksi genital non spesifik, Chlamydia, gonorea atau kandida. IMHO, pada wanita yang sudah menikah atau sudah aktif seksual jangan lupa untuk ditanyakan kapan mens terakhir untuk memyingkirkan kemungkinan kehamilan pada saat kunjungan periksa dok.