Alo Dokter, saya mau bertanya untuk anak anak kasus demam baik nya di kompres dingin atau hangat ya? Terima kasih
Kompres dengan air dingin atau air hangat pada anak demam - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Kompres dengan air dingin atau air hangat pada anak demam
Dibalas 22 September 2024, 22:29
dr.EDDY PUTRA
Dokter Umum
Alo Dokter, saya mau bertanya untuk anak anak kasus demam baik nya di kompres dingin atau hangat ya? Terima kasih
Dibuat 21 September 2024, 07:22
22 September 2024, 22:29
dr.Hengki Prasetia
Dokter Umum
Selamat malam dok.
Alasan kenapa dipilih kompres hangat ialah untuk mekanisme feedback tubuh dok. Jadi saat diberi kompres hangat, tubuh mendapatkan sinyal panas. Jadi saat sinyal sampai di pusat termoregulasi otak, maka respon balik yg diberikan adalah dengan menurunkan suhu badan. Begitu sebaliknya.
(Ini seingat saya waktu belajar patofisio nya dok)Mungkin tambahan, jika suhu anak terlalu tinggi. Bisa ditambahkan kompres nya. Tidak hanya di kepala, tapi juga di ketek dan lipat paha.
Semoga membantu dok. 😇
Alasan kenapa dipilih kompres hangat ialah untuk mekanisme feedback tubuh dok. Jadi saat diberi kompres hangat, tubuh mendapatkan sinyal panas. Jadi saat sinyal sampai di pusat termoregulasi otak, maka respon balik yg diberikan adalah dengan menurunkan suhu badan. Begitu sebaliknya.
(Ini seingat saya waktu belajar patofisio nya dok)Mungkin tambahan, jika suhu anak terlalu tinggi. Bisa ditambahkan kompres nya. Tidak hanya di kepala, tapi juga di ketek dan lipat paha.
Semoga membantu dok. 😇
22 September 2024, 18:44
dr. Anak Agung Ifan Distyajaya, Sp.PD
Dokter Spesialis Penyakit Dalam
Malam dok...memang ada beberapa kontroversi tentang kompres hangat dan dingin...tetapi dari beberapa literatur mengatakan bahwa kompres hangat memberikan hasil yg terbaik...karena kompres hangat membuat vasodilatasi dan pelebaran pori-pori tubuh di perifer sehingga peredaran lebih lancar dan panas jg dapat tersalurkan dan jg keringat dapat keluaryg membawa panas...tetapi harus jg minum yg adekuat...sedangkat bila kompres dingin selain membuat vasokontriksi dapat jg membuat thermostat suhu salah membaca suhu sehingga salah dalam mengantisipasi apakah menghangatkan atau mendinginkan tubuj...Semoga dapat membantu
21 September 2024, 09:11
dr.deddy kartika kurniawan SpPD FINASIM
Dokter Spesialis Penyakit Dalam
Maaf sy bkn pediatrician ttp kl interne kompres dingin..kedalam kantong plastik masukan air secukup nya dan masukan bbrp gumpalan es...
21 September 2024, 19:38
dr.Hanna Fauzia
Other
22 September 2024, 20:57
dr. Agustina Karianto
Dokter Umum
Malam.... sudah banyak teori-teori tentang kompres untuk demam anak. Selalu direkomendasikan kompres hangat, tetapi maaf dokter sp.A, anak - anak saya jika dikompres hangat malah tidak turun suhunya, tetapi saat dikompres dingin suhunya turun.