Luka tomcat bagaimana penanganan awalnya - Diskusi Dokter

general_alomedika

Pasien remaja 17 tahun datang dg riwayat terkena tomcat 2 minggu yl. Saat ini luka sudah mengiring dan fase penyembuhan spt pada gambar. Yang ortu tanyakan,...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Luka tomcat bagaimana penanganan awalnya

    Dibalas 16 Oktober 2024, 20:22
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Pasien remaja 17 tahun datang dg riwayat terkena tomcat 2 minggu yl. Saat ini luka sudah mengiring dan fase penyembuhan spt pada gambar. Yang ortu tanyakan, apa itu tomcat? Bagaimana penanganan awal agar tidak seluas itu lukanya? Bagaimana menjawabnya, ya Dok? Apakah ada artikel medis terkait tomcat?

08 Oktober 2024, 14:52

Alo dokter,

Tomcat adalah sejenis kumbang yang termasuk dalam genus Phaderus.  Serangga ini melepaskan racun (bukan melalui gigitan atau sengatan) yang menyebabkan dermatitis kontak yang bersifat terbatas. Ini disebut dermatitis phaderus.   
Meskipun banyak laporan kasus yang mengkaji epidemiologi di literatur medis, sebagian besar membahas pendidikan kesehatan masyarakat dan strategi pencegahan.  Penelitian mengenai pengobatan masih kurang.   

Karena ini adalah jenis dermatitis kontak, pengobatan yang disarankan adalah menghilangkan iritasi - cuci luka sesegera mungkin setelah kontak dengan air bersih, dinginkan area dengan kompres dingin atau gel lidah buaya, gunakan steroid topikal.
https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC10395627/

16 Oktober 2024, 17:19
Lukanya terjadi saat kontak langsung dengan tomcat. Baik tergesek maupun tergencet.
Pencegahannya dibilas pakai sabun segera ketika kontak, tapi biasanya kontak pasien dengan tomcat tanpa disadari jadi kebanyakan kasusnya sudah terlambat untuk dibilas.Pencegahan paling baik yah hindari kontak dengan serangganya sama kali.
Beberapa karakteristik dari "paederus" sendiri biar kita tahu dan bisa melakukan tindakan pencegahan.1. Mereka lebih aktif di "malam hari" terutama serangga dewasa.
2. Mereka sangat tertarik dengan "cahaya" terutama saat malam hari.
3. Mereka sangat tertarik berkumpul di "tempat yg lebih tinggi"
4. Mereka sering ditemukan dalam jumlah yg banyak di "tanah yg lembab" terlebih-lebih "tanah irigasi" contohnya persawahan.
5. Populasi mereka meningkat saat mendekati "musim panen"Jadi beberapa hal yg dapat dilakukan dari hal diatas.
1. Matikan lampu dalam rumah saat malam hari
2. Tutup semua akses pintu, ventilasi dan tempat masuk mereka terutama saat menjelang malam.
3. Jika memang tinggal didaerah yg berisiko seperti diatas yah pencegahannya lebih ditingkatkan dan lebih berhati-hati apalagi menjelang musim panen disekitar rumah. Ditempat tidur mungkin bisa memasang jaring antirerangga.Pengobatannya cuma simptomatis
Antihistamin, Antinyeri, Steroid topikal potensi sedang sampai kuat, Antibiotik jika ada infeksi sekunder.
16 Oktober 2024, 19:12
Anonymous
Anonymous
Dokter Umum
Terima kasiiih
16 Oktober 2024, 20:21
https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC5131667/Diatas salah satu jurnal penilitian tentang karakteristik tomcat.