Alo dr. Trisni,Apa obat batuk dan flu yang aman diberikan untuk anak-anak berusia di bawah 2 tahun ya dok?Terimakasih.
Obat Flu untuk Anak dibawah 2 tahun - Farmakologi Klinik Ask the Expert - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
Alodokter,
Terimakasih atas pertanyaanya,
Penggunaan obat pilek pada anak usia kurang dr 2 tahun tidak dianjurkan. FDA sudah melarang penggunaannya. Pemberian obat pilek dapat diberikan obat nacl nasal yang berguna untuk memberikan kelembaban pada mukosa hidung yang kering serta dapat mengurangi inflamasi. Semoga membantu dok
Alodokter Rano dan Moniq,
Studi keamanan pemberian obat pilek pada usia dibawah 2 tahun masih terbatas, sehingga pemberiannya pada dasarnya tidak dianjurkan. Fda juga telah melarang penggunaannya pada anak di bawah usia 2 tahun terkait kejadian efek samping yang mengancam jiwa dan menyebabkan kematian. Penggunaan obat pilek untuk usia di bawah 2 tahun, hanya menggunakan terapi non farmakologi seperti memberikan asi lebih sering, minum air putih, madu untuk usia diatas 1 tahun, dan melakukan irigasi nasal dengan larutan nacl. Semoga membantu dok
Berikut literaturnya dok.
https://www.fda.gov/drugs/special-features/use-caution-when-giving-cough-and-cold-products-kids
https://www.alomedika.com/penyakit/penyakit-infeksi/common-cold/panduan-e-prescription
Alodokter Rano,
Bukti studi kemananan penggunaan golongan antihistamin oral, dekongestan oral, topikal masih terbtas, hanya nacl nasal yang dpt diberikan untuk anak dibawah usia 2 tahun. Nacl nasal dapat digunakan untuk mengurangi kongesti nasal pada infant. Berikut literatur yang dapat menjadi bahan pertimbangan dalam pemberian obat pilek dok. Semoga membantu
https://www.researchgate.net/publication/267741060_Nasal_congestion_in_infants_and_children_a_Literature_review_on_efficacy_and_safety_of_non-pharmacological_treatments
https://www.aafp.org/afp/2015/1201/p985.html