Pengambilan keputusan pada pasien dengan kadar kolesterol yang tidak turun - Diskusi Dokter

general_alomedika

Mohon izin bertanyan dr. Eduward, Saya temukan penderita hiperlipidemia mengonsumsi statin maupun fibrat. Setau saya, setiap 3 bulan dilakukan pemeriksaan...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Pengambilan keputusan pada pasien dengan kadar kolesterol yang tidak turun

    Dibalas 16 Desember 2020, 15:52

    Mohon izin bertanyan dr. Eduward, 

    Saya temukan penderita hiperlipidemia mengonsumsi statin maupun fibrat. Setau saya, setiap 3 bulan dilakukan pemeriksaan kolesterol untuk menilai terapi. 

    Namun, seringkali, walaupun sudah mengonsumsi statin hingga dosis yang besar. Kada kolesterol tidak kunjung turun. Padahal saya sudah advis pasien untuk olahraga dan mengurangi makan berlemak. 

    Pertayaan saya: 

    1. Mengapa kadar kolesterol tidak kunjung turun. Apakah dosis stati yang diberikan rendah atau ada resisten obat terhadap penyakit? 

    2. Selain statin dan fibrat adakah obat lain untuk menangani ini? 

    3. Apakah fatty liver memperngaruhi keadaan ini? 

     

    Terima kasih dr. 

16 Desember 2020, 15:52
dr.Eduward Thendiono, SpPD,FINASIM
dr.Eduward Thendiono, SpPD,FINASIM
Dokter Spesialis Penyakit Dalam
Alo dr.Renate,
untuk pertanyaan pertama: ada beberapa kemungkinan yang perlu ditinjau kembali yakni apakah diet pasien benar-benar sudah mengikuti anjuran, bagaimana adherence pasien terhadap terapi apakah ada faktor intoleransi sehingga obat tidak dikonsumsi teratur? apakah dosis obatnya sudah mengikuti pedoman atau perlu dikombinasi dengan obat golongan lain, atau kemungkinan lainnya kasus resisten statin (meski hal ini cukup sulit dibuktikan karna membutuhkan pemeriksaan khusus)
untuk pertenyaan kedua: masih ada alternatif untuk kombinasi obat lainnya seperti niacin dan resin, ezetemibe, asam lemak omega 3, atau yang trrbaru inhibitor pcsk9 .
pertanyaan ketiga: kondisi hiperkolesterolemia yang mempengaruhi terbentuknya maupun progresi fatty liver, Bukan fatty liver yg mempengaruhi hiperkolesterolemia.