Pasien dengan bintik bintik merah di daerah punggung - Kulit Ask The Expert - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo Dok, beberapa hari lalu ada pertanyaan di forum sperti ini: "Alo dokter, izin diskusi dok. Saya dapat pasien dengan keluhan muncul bintik bintik merah di...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Pasien dengan bintik bintik merah di daerah punggung - Kulit Ask The Expert

    Dibalas 05 Januari 2022, 10:51

    Alo Dok, beberapa hari lalu ada pertanyaan di forum sperti ini: 

    "Alo dokter, izin diskusi dok. Saya dapat pasien dengan keluhan muncul bintik bintik merah di daerah punggung, gatal (-), keluhan demam sebelum nya (-), bintik2 tidak berisi air. Nyeri karena luka bekas pasien mencoba congkel lesi tersebut. Sebelum nya tidak nyeri. Riwayat cacar sebelumnya tidak diktahui. Riwayat sering berkerja di kandang ayam. Kira2 apa ya dokter? Terimakasih dokter🙏"

    Gambar sudah saya attach dengan pertanyaan ini?

    Menurut pendapat dokter adalah ke arah mana ya dok diagnosis nya ?? terima kasih 

     

05 Januari 2022, 10:51
Alo dokter, terima kasih atas pertanyaannya🙏🙏       Dari gambaran lesi diatas tampak vesikel  berkelompok yang sebagian sudah pecah ya dok. Distribusi lesi kurang bisa dinilai katena foto hanya pada lesi saja.  Bila distribusinya sesuai hematom , lalu dari klinis tidak ada gatal, hanya ada rasa nyeri; maka dari gambaran klinis bisa didiagnosis banding herpes zoster.  Pada orang yang sehat dengan imunitas baik sering kali gejala prodromal berupa demam, malaise, myalgia tidak begitu dirasakan. Diagnosis banding lainnya adalah impetigo.
Saran terapi pasien dengan antivirus, antinyeri sesuai kebutuhan  dan antibiotik.                         Semoga dapat membantu ya dok🙏🙏