Alo dokter, izin bertanya, apakah penyintas COVID-19 yang akan vaksin wajib melakukan tes antibodi kuantitatif? Jika benar bagaimana interpretasi hasilnya ya...
Penyintas COVID-19 yang akan vaksin COVID-19 apakah wajib tes antibodi kuantitatif - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Penyintas COVID-19 yang akan vaksin COVID-19 apakah wajib tes antibodi kuantitatif
Alo dokter, izin bertanya, apakah penyintas COVID-19 yang akan vaksin wajib melakukan tes antibodi kuantitatif? Jika benar bagaimana interpretasi hasilnya ya dokter?
Terimakasih sebelumnya 🙏
Alo Dokter,
Tidak perlu dokter, vaksinasi bisa dilakukan 3 bulan sejak dinyatakan sembuh. Sampai saat ini penelitian mengenai antibodi kuantitatif masih terus dilakukan sehingga belum ada regulasi yang menetapkan cut off pemeriksaan yang diharapkan pasca vaksinasi. Selain itu, dari webinar yang pernah saya ikuti, gold standar untuk monitoring pasca vaksinasi adalah PRNT (plaque reduction neuralization test) sementara saat ini pemeriksaan antibodi kuantitaf yang tersedia adalah dengan mengukur SRBD (spike receptor binding domain).
Alo Dokter , izin ikut berdiskusi ya dok,
Menurut saya, sama seperti pemeriksaan antibodi kuantitatif pasca vaksin yang saat ini belum direkomendasikan sebagai pemeriksaan rutin ya dok. Dan rekomendasi yang ada saat ini pun menyarankan pasien pasca COVID untuk tetap dilakukan vaksin.
Berikut artikel alomedika terkait pemeriksaan antibodi kuantitatif ya dok
https://www.alomedika.com/pemeriksaan-antibodi-setelah-vaksinasi-covid19-tidak-diperlukan