Pemberian primakuin untuk ibu menyusui - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dokter. Saya memiliki pasien ibu menyusui dengan malaria vivax yang relaps, di mana bayinya saat ini berusia 3 bulan. Apakah boleh diberikan Primakuin?...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Pemberian primakuin untuk ibu menyusui

    Dibalas 21 Juli 2023, 14:21

    Alo dokter. Saya memiliki pasien ibu menyusui dengan malaria vivax yang relaps, di mana bayinya saat ini berusia 3 bulan. Apakah boleh diberikan Primakuin? Karena dalam panduan tatalaksana malaria tidak jelas diatur pemberiannya untuk ibu menyusui sedangkan di literatur lain menyatakan aman pemberiannya bila bayi berusia lebih dari 28 hari. Mohon pencerahannya dok

21 Juli 2023, 14:21
dr. Felicia
dr. Felicia
Dokter Umum

ALO Dokter,

 

Ijin ikut berdiskusi. Primakuin disekresikan dalam jumlah yang sangat minimal di ASI sehingga tidak dikhawatirkan keamanannya untuk ibu menyusui. Tidak ada bukti drug-related hemolysis pada bayi menyusui yang ibunya mengonsumsi primakuin. Kadar maternal sebanding dengan mereka yang tidak menyusui, dan efek samping pada ibu biasanya ringan.


Sumber: https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC6137118/

 

Semoga membantu