ALO dr. M. Syauqie, SpM.. saya pernah bekenalan dengan spesialis anestesi yang menderita buta warna. Apakah obat2an anestesi berisiko menyebabkan buta warna...
Seorang dokter anestesi menderita buta warna - Mata Ask The Expert - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Seorang dokter anestesi menderita buta warna - Mata Ask The Expert
ALO dr. M. Syauqie, SpM.. saya pernah bekenalan dengan spesialis anestesi yang menderita buta warna. Apakah obat2an anestesi berisiko menyebabkan buta warna didapat ya Dok?
Terimakasih
Alo Dr. Tini,
Terima kasih atas pertanyaannya, kasus buta warna sebagian besar bersifat inheritance dan bersifat buta warna merah-hijau. Kasus buta warna didapat umumnya menyebabkan buta warna biru-kuning dan sering disebabkan oleh kerusakan nervus optikus karena penyakit seperti neuritis optik atau akibat konsumsi zat toksik seperti methanol. Untuk obat-obatan yang digunakan untuk anestesi, belum ada studi ataupun case report yang menunjukkan bahwa hal tersebut dapat menyebabkan buta warna. Untuk kasus dokter anestesi tersebut, perlu dilakukan pemeriksaan dengan Ishihara dan bila dokter tersebut tidak bisa membaca angka-angka pada plate Ishihara berarti dokter tersebut menderita buta warna merah-hijau yang bersifat inheritance. Semoga bisa menjawab ya!