Selamat siang dr. Dyah SpKK, ijin bertanya.Terapi sistemik apa yang dapat diberikan pada pasien skabies dewasa dan anak? Pasien biasanya sangat tidak...
Terapi sistemik pasien skabies - Kulit Ask the Expert - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Terapi sistemik pasien skabies - Kulit Ask the Expert
Selamat siang dr. Dyah SpKK, ijin bertanya.
Terapi sistemik apa yang dapat diberikan pada pasien skabies dewasa dan anak? Pasien biasanya sangat tidak terganggu dengan rasa gatal, sehingga sering meminta obat minum yang dapat mempercepat penyembuhan. Terimakasih
Alodokter selamat siang, terapi sistemik untuk pasien skabies dapat berupa anti histamin yang disertai pemberian terapi topikal seperti krim permetrin yang diaplikasikan ke seluruh tubuh kecuali wajah dan kepala. Pemberian ivermectin dengan dosis 200 mcg/kg per oral dosis tunggal dapat dipertimbangkan untuk terapi skabies, namun pemberian untuk bayi dan anak-anak perlu pertimbangan khusus. Pemberian anti histamin umumnya sudah dapat mengurangi rasa gatal apabila diberikan bersama dengan terapi topikal, dan pengobatan dilakukan serentak untuk seluruh anggota keluarga agar mengurangi risiko penularan kembali. Terima kasih