Alo dokter, untuk sasaran usia 14 tahun dengan riwayat ITP 4 tahun lalu, dan dalam 4 tahun ini kondisinya sehat dan tidak menunjukkan keluhan apapun, amankah...
Vaksin Sinovac pada anak dengan riwayat Purpura trombositopenik idiopatik (ITP) - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Vaksin Sinovac pada anak dengan riwayat Purpura trombositopenik idiopatik (ITP)
Alo dokter, untuk sasaran usia 14 tahun dengan riwayat ITP 4 tahun lalu, dan dalam 4 tahun ini kondisinya sehat dan tidak menunjukkan keluhan apapun, amankah untuk divaksin sinovac dok?
Izin menanggapi dok. Setahu saya anak dgn riwayat ITP boleh di suntik sinovac, asalkan saat ini tidak ada keluhan, tidak sedang dalam kondisi penyakit akut, dan tidak sedang mengkonsumsi obat-obat imunosupresan.
Semoga membantu dok. CMIIW
Alo, dr. Rara Faudiah,
Terima kasih atas pertanyaannya. Saya ijin menambahkan sedikit, ya dok.
Vaksin Sinovac sudah direkomendasikan oleh BPOM dan IDAI untuk diberikan kepada populasi anak usia 12–17 tahun. Namun, kontraindikasi pemberian vaksin ini adalah defisiensi imun primer, penyakit imun tidak terkontrol, penyakit sindrom Guillain-Barre, mielitis transversa, acute demyelinating encephalomyelitis, anak dengan kanker dalam kemoterapi/radioterapi, sedang menjalani pengobatan imunosupresan, demam > 37,5 derajat C, pascaimunisasi lain kurang dari 1 bulan, hamil, hipertensi tidak terkendali, diabetes mellitus tidak terkendali, dan penyakit-penyakit kronik atau kelainan kongenital tidak terkendali.
Untuk pemberian vaksin Sinovac pada pasien anak dengan ITP, hingga saat ini belum ada penelitian yang dilakukan. Terdapat beberapa laporan kasus tentang kejadian trombositopenia pasca vaksinasi Pfizer dan Moderna, tetapi pada pasien dewasa (usia 22–73 tahun).
Setuju dengan dr. Tracy Weynata. SpA, ITP dapat timbul pasca infeksi virus dan pada pengobatan dengan imunosupresan.
Oleh karena itu, sangat disarankan untuk memeriksakan anak ke dokter spesialis anak terlebih dulu sebelum memberikan vaksinasi Sinovac.
Semoga informasi ini bermanfaat, dok. Salam sehat.
Sumber:
https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC8014568/
https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC7996471/
Ikatan Dokter Anak Indonesia. Rekomendasi Ikatan Dokter Anak Indonesia Terkait Pemberian Vaksin COVID-19 pada Anak dan Remaja. Juni, 2021. Tersedia di: https://www.idai.or.id/tentang-idai/pernyataan-idai/rekomendasi-ikatan-dokter-anak-indonesia-terkait-pemberian-vaksin-covid-19-pada-anak-dan-remaja