Bagaimana peranan pemeriksaan C-reactive protein pada pasien COVID-19 - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dr. Hendra Gunawan, Sp. PD, izin bertanya, bagaimana peranan pemeriksaan CRP pada pasien dengan COVID-19? Apakah perlu dilakukan pada semua pasien...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Bagaimana peranan pemeriksaan C-reactive protein pada pasien COVID-19

    Dibalas 08 Januari 2021, 11:39

    Alo dr. Hendra Gunawan, Sp. PD, izin bertanya, bagaimana peranan pemeriksaan CRP pada pasien dengan COVID-19? Apakah perlu dilakukan pada semua pasien COVID-19 yang dirawat dengan gejala?

    Terimakasih informasinya dokter. 🙏

08 Januari 2021, 11:39
dr. Hendra Gunawan SpPD
dr. Hendra Gunawan SpPD
Dokter Spesialis Penyakit Dalam

Alo dokter,

Hingga saat ini, pemeriksaan CRP pada COVID-19 merupakan salah satu parameter beratnya gejala, terutama pada COVID-19 awal, mengingat salah satu penelitian melaporkan adanya korelasi positif antara CRP terhadap luasnya lesi pada paru yang dievaluasi dengan CT Scan. Selain itu, meningkatnya CRP juga dapat sebagai tanda adanya infeksi sekunder pada infeksi COVID-19. Semoga membantu ya.

https://www.sciencedirect.com/science/article/pii/S0399077X2030086X

08 Januari 2021, 11:39
Baik, terimakasih dokter atas informasinya 🙏