Benjolan Vesikel di Kedua Telapak Kaki yang dialami 2-3 bulan - Diskusi Dokter

general_alomedika

Izin berbagi kasus ya TSPasien anak Usia 11 bln dengan BB 8 kg dengan keluhan muncul benjolan di kedua telapak kakinya yg dialami kurang lebih 2-3 bln...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Benjolan Vesikel di Kedua Telapak Kaki yang dialami 2-3 bulan

    Dibalas 21 Februari 2020, 16:03

    Izin berbagi kasus ya TS

    Pasien anak Usia 11 bln dengan BB 8 kg dengan keluhan muncul benjolan di kedua telapak kakinya yg dialami kurang lebih 2-3 bln terakhir serta demam 38,4C yang dialami 4 hari sebelum ke poli umum. Batuk (-), BAB Cair (-), Riwayat ganti susu (-)

    pengakuan ortu pasien, benjolan ada yang pecah dan memliki cairan bening.

    Riwayat alergi makanan dan obat disangkal ortu. 

    Ortu os sudah ke Sp.A dan disampaikan keluhan merupakan reaksi alergi.


    Izin tanya tentang diagnosis dan tatalaksananya TS.

    Terimakasih banyak

18 Februari 2020, 16:20

Alo dokter,

Sepertinya dermatitis dishidrotik, muncul vesikula pada telapak tangan dan kaki. Penyebabnya biasanya karena alergi.

Referensi: https://www.aad.org/public/diseases/eczema/types/dyshidrotic-eczema

Untuk edukasi pasien, dokter dapat menggunakan referensi dari Alodokter: https://www.alodokter.com/pompholyx

 

18 Februari 2020, 17:25
Terimakasih banyak untuk bantuannya TS..
19 Februari 2020, 12:18
Sangat bermanfaat
21 Februari 2020, 16:03

Apakah ada keluhan nyeri atau gatal dok?