Insisi hordeolum/kalazion - Mata Ask The Expert - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dokter M. Syauqi, Sp.M izin bertanya apakah insisi hordeolum/kalazion dapat dilakukan oleh dokter umum? Bagaimana agar tidak terjadi infeksi setelah...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Insisi hordeolum/kalazion - Mata Ask The Expert

    Dibalas 27 Maret 2022, 14:21
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Alo dokter M. Syauqi, Sp.M izin bertanya apakah insisi hordeolum/kalazion dapat dilakukan oleh dokter umum? Bagaimana agar tidak terjadi infeksi setelah insisi? Perlukah luka dijahit?

    Terimakasih dokter 🙏

23 Maret 2022, 15:57
dr. Muhammad Syauqie SpM(K)
dr. Muhammad Syauqie SpM(K)
Dokter Spesialis Mata

Alo dok, operasi insisi hordeolum/kalazion sebaiknya tidak dilakukan oleh dokter umum karena selain memerlukan instrumen khusus seperti chalazion clamp dan curette, juga bukan merupakan kompetensi dokter umum dalam skdi. Jadi level 4 yang dimaksud dalam skdi merupakan manajemen dengan terapi medikamentosa. 

Setelah insisi, perlu diberikan antibiotik topikal agar tidak terjadi infeksi. selain itu, sewaktu kuretase kalazion juga harus dipastikan tidak ada sisa pus yang tertinggal. Luka insisi tidak perlu dijahit karena hanya berukuran 3-4 mm dan akan menutup dengan penyembuhan.

27 Maret 2022, 08:39
Dokter.. berarti tindakan insisi hordeolum dirujuk nggih dok bila tidak ada perubahan selama 2 minggu lebih
27 Maret 2022, 14:21
dr. Muhammad Syauqie SpM(K)
dr. Muhammad Syauqie SpM(K)
Dokter Spesialis Mata
Alo dr. Erwin, untuk tatalaksana awal kita dapat kita berikan antibiotik oral seperti clindamycin, salep mata kloramfenikol disertai anjuran kompres hangat 3 kali sehari selama 1 minggu. Bila tidak ada perbaikan dan dari pemeriksaan tidak terdapat pustula pada hordeolum, dapat dirujuk untuk dilakukan insisi.