Alo dokter. Izin berdiskusi..Bila hemoragic post partum sudah teratasi, keluhan pasien tidak ada, pusing (-), lemas (-), pengeluaran darah sudah normal...
Kapan harus merujuk pasien post HPP dengan Hb rendah? - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Kapan harus merujuk pasien post HPP dengan Hb rendah?
Alo dokter. Izin berdiskusi..
Bila hemoragic post partum sudah teratasi, keluhan pasien tidak ada, pusing (-), lemas (-), pengeluaran darah sudah normal (sedikit), tapi Hb 4,4 (pasien Klinik), apakah harus segera di rujuk ke RS untuk dilakukan transfusi??
Dan sekiranya kapan kita harus merujuk pasien post HPP dengan Hb rendah? Apakah Hb dibawah 7 sudah bisa dirujuk bila keadaan umum pasien baik?
Terima kasih
Alo Dokter,
Pada pasien dengan perdarahan postpartum (PPH), perlu dilakukan pemeriksaan 4T (tonus, tissue, trauma, thrombin) untuk mengetahui penyebab PPH tersebut. Pasien perlu diberikan terapi oksigen, resusitasi cairan, pemeriksaan golongan darah, pemeriksaan darah rutin, pemasangan kateter untuk menilai balans cairan, serta pemantauan TTV secara terus menerus.
Pada PPH, transfusi darah diberikan jika Hb <8 g/dL atau secara klinis menunjukkan tanda-tanda anemia berat.
Selain itu, yang terpenting, PPH merupakan kondisi kegawatdaruratan dengan kompetensi 3B untuk dokter umum, terlepas dari kondisi anemia atau tidak, sehingga kasusnya perlu dirujuk ke dokter spesialis obstetri dan ginekologi untuk penanganan lebih lanjut.
Lebih lengkapnya dapat dokter lihat di sini:
https://www.alomedika.com/penyakit/obstetrik-dan-ginekologi/perdarahan-postpartum/penatalaksanaan
https://www.alomedika.com/tindakan-medis/prosedur-kegawatdaruratan-medis/transfusi-darah