Pasien usia 25 tahun dengan keluhan ujung kuku berwarna kuning - Diskusi Dokter

general_alomedika

alo dokter, sy dapet pasien usia 25 tahun dengan keluhan ujung kuku berwana kuning pada kesepuluh jari sejak 1-2 hari yang lalu.keluhan pasien saat ini tidak...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Pasien usia 25 tahun dengan keluhan ujung kuku berwarna kuning

    Dibalas 17 September 2020, 19:46
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    alo dokter, sy dapet pasien usia 25 tahun dengan keluhan ujung kuku berwana kuning pada kesepuluh jari sejak 1-2 hari yang lalu.

    keluhan pasien saat ini tidak ada. px fisik lain dbn.


    apakah ada mengarah ke kelainan atau bagaimana ya dok? 

17 September 2020, 19:46
Alo dokter, izin berdiskusi ya dok.

Terkait warna kuku yang kekuningan, mungkin bisa digali lebih lanjut dok apakah timbul setelah menggunakan cat kuku atau zat kimia lainnya. Dan dari gambaran kukunya (mungkin pengaruh cahaya ya dok) saya melihat warnanya masih dalam batas normal. Mungkin saat melihat langsung berbeda ya dok? Kemungkinan lain memang pada infeksi kuku baik bakteri atau jamur kuku dapat berubah menjadi sedikit kekuningan. Namun biasanya akan terjadi pada kuku yang terinfeksi saja. Kemungkinan lain dapat disebabkan krn kondisi sistemik seperti gangguan pada paru atau limpa. Dan tatalaksananya pun sangat tergantung pada kondisi yang mendasari. Mungkin artikel ini dapat membantu ya dok

https://www.healthline.com/health/yellow-nails