Alo dr, Ade SpS, saya memiliki pasien, usia 67 tahun dengan covid 19 sudah hari ke-5. Pasien tidak memiliki komorbid apapun, namun tiba2 pasien mengeluh...
Pasien covid 19 dengan kaku lidah - Saraf Ask the Expert - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Pasien covid 19 dengan kaku lidah - Saraf Ask the Expert
Dibalas 14 Juni 2021, 16:03
dr.Indah susanti
Dokter Umum
Alo dr, Ade SpS, saya memiliki pasien, usia 67 tahun dengan covid 19 sudah hari ke-5. Pasien tidak memiliki komorbid apapun, namun tiba2 pasien mengeluh lidah kaku kesebelah kanan sehingga sulit makan. Apakah memang ada pengalaman yg sama untuk teman sejawat? Apakah sekiranya yg membuat lidah pasien kaku? Apakah dari virus covid sendiri atau kira2 penyebab lain? Terima kasih sebelumnya
Dibuat 14 Juni 2021, 12:44
14 Juni 2021, 12:55
dr. Ade Wijaya SpN
Dokter Spesialis Saraf
Alo dr. Indah Susanti,
Keluhan lidah kaku yang terjadi mendadak perlu dipertimbangkan suatu stroke, apalagi pasien sedang terinfeksi covid-19 yang meningkatkan resiko terjadinya stroke melalui mekanisme hiperkoagulasi.
Diagnosis banding yang perlu dipertimbangkan adalah sindrom ekstrapiramidal akibat efek samping obat-obatan.
Terima kasih.
14 Juni 2021, 16:03
dr.Indah susanti
Dokter Umum
Sehat selalu dok.