Pasien dengan keluhan gatal - Diskusi Dokter

general_alomedika

Izin konsul dok, pasien wanita dengan keluhan muncul bercak merah disertai gatal diseluruh tubuh, keluhan muncul sudah seminggu ini, keluhan lain tidak...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Pasien dengan keluhan gatal

    Dibalas 20 Desember 2024, 21:00

    Izin konsul dok, pasien wanita dengan keluhan muncul bercak merah disertai gatal diseluruh tubuh, keluhan muncul sudah seminggu ini, keluhan lain tidak ada

    Pasien sedang konsumsi obat tbc bulan ke 8, dan gatal baru muncul seminggu ini, sebelumnya tidak pernah


    Mohon arahnnya dok kemungkinan diagnosisnya apa, terimakasih dok

20 Desember 2024, 21:00
Alo Dokter, terima kasih sudah membawa kasus ini. Saya juga pernah dapat pasien dengan keluhan yang hampir mirip.
Salah satu penyebab ruam akibat konsumsi obat TB adalah kondisi fixed drug eruption (FDE) dimana pada kulit akan timbul ruam kemerahan berbentuk plak eritema yang dapat menyebar secara regional atau sistemik.
Dari kasus yang Dokter sebutkan, pasien memiliki riwayat meminum obat TB bulan ke 8 berarti berdasarkan kasus pasien sedang menjalani pengobatan TB kategori 2 (mungkin). Studi menunjukkan obat TB golongan rifamipicin merupakan gooongan yang paling sering menyebabkan kondisi FDE. Selain itu juga isoniazid, pirazinamid dan etambutol juga dapat menyebabkan FDE.
Saran saya, sebaiknya jika pasien demikian alangkah lebih baik jika dikonsulkan ke Dokter Spesialis Kulit dan Dokter Spesialis Paru untuk penanganan yang lebih komprehensif.
Terima kasih.