Pasien wanita usia 27 tahun dengan perdarahan vagina pasca PPROM - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dokter,izin konsultasi,pasien wanita 28 tahun, riwayat melahirkan di UK 22 minggu dengan PPROM + tindakan kuretase ec tali pusar terputus,riwayat nifas 2...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Pasien wanita usia 27 tahun dengan perdarahan vagina pasca PPROM

    Dibalas 12 Februari 2022, 21:26

    Alo dokter,

    izin konsultasi,

    pasien wanita 28 tahun, riwayat melahirkan di UK 22 minggu dengan PPROM + tindakan kuretase ec tali pusar terputus,

    riwayat nifas 2 minggu lalu berhenti, saat ini setelah 2 minggu pasca nifas pasien mengalami perdarahan vagina,

    apakah keadaan ini termasuk AUB atau masuk siklus menstruasi ya dok ?

    terimakasih dok

12 Februari 2022, 21:26
Alo dokter. Izin berdiskusi dok. Dari sumber yang saya baca umumnya setelah pasien melakukan kuretase, mayoritas akan mendapatkan menstruasi kembali setelah 4-6 minggu kemudian post kuretase. Namun beberapa pasien, siklus menstruasi tersebut bisa terjadi lebih awal. 


Sedangkan yang dimaksud perdarahan uterus abnormal adalah semua kondisi perdarahan dimana terdapat manifestasi klinis berupa jumlah perdarahan dari uterus yang banyak atau sedikit, dan siklus haid yang memanjang atau tidak beraturan.


Namun tentunya untuk memastikan lebih lanjut dokter dapat sarankan user secara langsung ke dokter Spesialis Obgyn untuk diperiksa lebih lanjut kondisinya. 


Berikut saya lampirkan referensinya: 
https://www.mayoclinic.org/tests-procedures/dilation-and-curettage/about/pac-20384910 
https://completewomencare.com/how-long-does-it-take-to-recover-from-a-dc/
https://www.alomedika.com/penyakit/obstetrik-dan-ginekologi/perdarahan-uterus-abnormal/etiologi


CMIIW. Mungkin ada TS lain yang ingin menambahkan🙏🏻