Pilihan kombinasi obat geriatri - Farmakologi Klinik Ask The Expert - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dokter Rani, Sp.FK. Dok sering saya temui pasien lansia yang sudah konsumsi lebih dari 6 macam obat, seperti obat hipertensi, DM, dll. Pasien tersebut...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Pilihan kombinasi obat geriatri - Farmakologi Klinik Ask The Expert

    Dibalas 26 November 2021, 17:03

    Alo dokter Rani, Sp.FK. Dok sering saya temui pasien lansia yang sudah konsumsi lebih dari 6 macam obat, seperti obat hipertensi, DM, dll. Pasien tersebut dtg dengan keluhan yang lain lagi, seperti: tidak nafsu makan, badan pegal, tidak bisa tdr, dll. Dilemanya adalah, kita harus menambah lagi obat2an yang sudah banyak itu dengan obat sesuai keluhannya saat ini. Bagaimana respon tubuhnya ya dok dengan obat yg terlalu banyak itu dan apa yg bisa kita sarankan untuk pasien tersebut.

    Terimakasih

26 November 2021, 17:03

Alo dr. Ajeng, terima kasih atas pertanyaannya. 

Untuk kasus di atas, pertama kita harus memastikan bahwa semua obat yang didapat pasien sudah tepat indikasi, dosis, durasi, dan rute pemberian. 

Selanjutnya dilakukan analisis terhadap potensi interaksi obat. Jika terdapat potensi interaksi, pasien diberikan edukasi terkait potensi tersebut. Misalnya pasien mendapat obat ketokonazole dan antasida. Ketokonazol yang absorpsinya optimal pada suasana asam dapat berkurang absorpsinya jika diberikan bersamaan dengan antasida, sehingga sebaiknya konsumsi kedua obat tersebut diberi jeda sekitar 2 jam. 

Jika terdapat keluhan/penyakit yang dapat diatasi dengan terapi non-medikamentosa, sebaiknya dioptimalkan juga pemberian terapi non-medikamentosa untuk mendukung terapi farmakologis yang diberikan. 

Demikian, semoga membantu.