Bagaimana alur pelayanan MTBS di puskesmas? - Diskusi Dokter

general_alomedika

Selamat siang, sejawatIzin sharing dan diskusi berkaitan dengan pelayanan MTBS di Puskesmas, dimana akhir² ini menjadi sedikit kisruh antara perawat UGD...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Bagaimana alur pelayanan MTBS di puskesmas?

    Dibalas 20 Mei 2024, 07:51
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Selamat siang, sejawat

    Izin sharing dan diskusi berkaitan dengan pelayanan MTBS di Puskesmas, dimana akhir² ini menjadi sedikit kisruh antara perawat UGD puskesmas dan bidan di MTBS.

    Di Puskesmas kami yg non rawat inap, jika ada pasien MTBS yang KU lemah/ tidak stabil, maka akan di tatalaksana di UGD puskesmas untuk di stabilkan dulu KUnya. Bila memang perlu di rujuk maka perawat yg di UGD lah yg bertanggung jawab untuk melakukan rujukan. Namun ada beberapa yg bertugas di IGD untuk rujukan dan penanganan adalah kolaborasi antara petugas di IGD dan Petugas MTBS. Bagaimana sebenarnya alur dan sistem yang benar mengenai kasus ini. Tks 🙏

20 Mei 2024, 07:51
dr. Andrea
dr. Andrea
Dokter Umum

Alo dok,

Kalau dari pengalaman saya sewaktu di Puskesmas, pasien yang memerlukan tata laksana di IGD/tidak bisa ditata laksana di poli akan ditangani di IGD oleh dokter dan perawat IGD hingga proses rujukan apabila perlu. Dokter & petugas MTBS hanya melayani pasien non-gawat darurat di poli. Turut menyimak insight dari TS lainnya terkait alur pelayanan ini.