Alo dokter, Saya memiliki pasien dengan keluhan bruntusan di area pantat yang dirasa gatal setiap saat menstruasi. Keluhan gatalnya ini hanya muncul saat...
Terapi topikal pada bruntusan di area pantat dengan suspek dermatitis kontak iritan - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Terapi topikal pada bruntusan di area pantat dengan suspek dermatitis kontak iritan
Alo dokter, Saya memiliki pasien dengan keluhan bruntusan di area pantat yang dirasa gatal setiap saat menstruasi. Keluhan gatalnya ini hanya muncul saat menstruasi saja, namun jika tidak menstruasi/menggunakan pembalut bruntusannya menetap. Setiap menstruasi pasien menggunakan pembalut dan mengganti pembalutnya 2 kali sehari.
Saya menduga hal ini terjadi akibat DKI dan meresepkan Cetirizine 1 x 1 dan Salep hidrokortison 2 x 1. Pasien juga dianjurkan untuk memperbaiki hygiene serta mengganti jenis pembalut yg digunakan. Untuk menghilangkan bruntusannya apakah ada saran terapi topikal yg bisa digunakan ya, dok?
Terima kasih 🙏
Alo Dokter ijin ikut berdiskusi ya, saya sependapat dengan usul dokter: pasien perlu mengganti pembalut lain, karena kemungkinan penyebab gatal pada pasien ini bisa saja DKA akibat pembalutnya.
Terapi sementara pemberian setirizin dan hidrokortison juga dapat diberikan
Pasien juga diedukasi untuk tidak menggaruk karena bisa menyebabkan ekskoriasi yang akan sulit hilang skarnya...
Lalu untuk apakah ada keterangan lanjut untuk beruntusannya? misalnya ada pus, atau mungkin kulit kering? Karena penanganannya berbeda, bila disertai pus maka tatalaksana kemungkinan dari bakteri penyebab, dan kalau kulit kering dapat diberikan pelembab...
Ijin melampirkan link untuk bacaan lanjut:
https://www.alomedika.com/penyakit/dermatovenereologi/dermatitis-kontak-alergi/penatalaksanaan
CMIIW, Semoga membantu