Bila tidak ada vaksin tetanus toxoid, apakah boleh diganti vaksin difteri tetanus - Diskusi Dokter

general_alomedika

Ijin bertanya dokter, apabila di faskes kebetulan habis vaksin TT pada pasien tertusuk paku, apakah boleh diganti dengan vaksin TD?

Diskusi Dokter

07 Februari 2024, 08:29

ALO Dokter, sepengetahuan saya TT adalah vaksin tetanus toxoid dosis penuh. Sementara, TD adalah kombinasi vaksin tetanus dan difteri dosis penuh. Berarti boleh TD menggantikan TT. Namun, perlu dinilai juga apakah luka berisiko mengalami infeksi tetanus.

Referensi: https://www.alomedika.com/protokol-profilaksis-tetanus