Vaksinasi tifoid pada pasien anak yang sudah terinfeksi tifoid - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alodokter, izin bertanya. Pada anak yg sudah terinfeksi tifoid terbukti dengan hasil tubex 7. Apakah pemberian vaksinasi tifoid masih efektif? Jika memang...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Vaksinasi tifoid pada pasien anak yang sudah terinfeksi tifoid

    Dibalas 11 Juni 2019, 12:41

    Alodokter, izin bertanya. Pada anak yg sudah terinfeksi tifoid terbukti dengan hasil tubex 7. Apakah pemberian vaksinasi tifoid masih efektif? Jika memang masih efektif, dalam jangka waktu berapa lama setelah pasien recovery, vaksinnya dpt diberikan. Terima kasih 

11 Juni 2019, 12:41
Alo Dok,

Menurut beberapa referensi, infeksi tifoid tidak memberikan imunitas jangka panjang. Jadi, jika memang ada risiko kontak dengan penderita atau pada daerah endemis maka tetap dianjurkan utk diberikan vaksin tifoid. Utk jangka waktunya minimal diberikan setelah 1 bln pengobatan krn pemberian antibiotik dapat menghambat kerja vaksin tifoid.

Linknya : https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC3102488/

Semoga membantu, Dok.