Mau bertanya tentang konsumsi vitamin D3....banyak sekarang penyakit dihubungkan dengan defisiensi vitamin D.....dan kebanyakan org indonesia kekurangan...
Suplementasi vitamin D yang paling baik untuk dikonsumsi - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Suplementasi vitamin D yang paling baik untuk dikonsumsi
Mau bertanya tentang konsumsi vitamin D3....banyak sekarang penyakit dihubungkan dengan defisiensi vitamin D.....dan kebanyakan org indonesia kekurangan vitamin D.....sebaiknya untuk suplementasi vitamin D, apakah lebih baik vitamin D3 atau dalam bentuk calcitriol? Terimakasih
Untuk suplementasi vitamin D dapat diberikan dalam bentuk vitamin D3. Selama pasien tidak mengalami kelainan metabolisme yang mengubah ke bentuk aktif (kalsitriol). Dosisnya menyesuaikan kadar vitamin D pasien.
Selain itu, pasien juga tetap dianjurkan memperkaya bahan makanan sumber vitamin D dan berjemur di bawah sinar matahari selama 25 menit pada jam 9-11 atau 7.5 menit pada jam 11-13 sebanyak 3 kali/minggu.
Semoga dapat membantu.
Alo dokter...
mohon petunjuk, bukankah calcitriol isinya vitamin D3?
sumber: https://www.drugs.com/mtm/calcitriol.html
ALO dr. Fitri Utami,
Iya dok, memang terdapat penelitian yang mengatakan bahwa orang yang tinggal di Asia Tenggara berisiko mengalami defisiensi vitamin D3. Namun saya belum menemukan penelitian yang di Indonesia, baru yang di Singapura dan Thailand.
Kalau di link ini lebih lebih disarankan vitamin D3 (cholecalciferol) karena ketika aktif di dalam tubuh akan mirip dengan vitamin D yang dihasilkan secara alami dari tubuh. Tetapi dibandingkannya dengan vitamin D2 (ergocalciferol).
Semoga membantu dok.
Sumber:
https://www.medscape.com/viewarticle/731722_5
https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC3897596/#R10
Di Alomedika juga ada artikel yang membahasa suplementasi vitamin D dok, bisa dibaca:
https://www.alomedika.com/penggunaan-vit-d-untuk-pencegahan-penyakit-kardiovaskuler
Alo dokter...
mohon petunjuk, bukankah calcitriol isinya vitamin D3?
sumber: https://www.drugs.com/mtm/calcitriol.html
https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC3897598/