Alo dokter.Izin bertanya dan konsultasi.Pasien Pria, usia 29 tahun datang dengan keluhan terdapat lesi di punggung.S/Awalnya 3 hari sebelum datang, dirasakan...
Pasien laki-laki usia 29 tahun dengan keluhan terdapat lesi di punggung - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Pasien laki-laki usia 29 tahun dengan keluhan terdapat lesi di punggung
Alo dokter.
Izin bertanya dan konsultasi.
Pasien Pria, usia 29 tahun datang dengan keluhan terdapat lesi di punggung.
S/
Awalnya 3 hari sebelum datang, dirasakan agak perih dan gatal di daerah punggung saat duduk dan bersandar atau tiduran menekan lesinya.
Saat pasien aktifitas sehari hari, tidak merasa adanya gatal ataupun perih, namun jika disentuh muncul rasa gatal dan panas di daerah lesi.
Tidak ditemukan adanya keluhan sistemik lainnya berupa demam, pegal ataupun flu like syndrome.
Pada saat datang, pasien mengatakan di hari pertama pasca ada keluhan. Sudah menggunakan obat Hydrocortisone 2.5% Salap.
Dan lesi yang awalnya hanya kemerahan beserta adanya vesikel menjadi terlihat melepuh.
Saat ini ketika beraktivitas, tidak ada gatal, nyeri ataupun perih, namun saat lesi ditekan, ada keluhan gatal dan perih. Yang menghilang setelah sentuhan dilakukan.
Demam disangkal.
Riwayat HT, DM disangkl.
Pasien perokok aktif.
Riwayat tekena Cacar Air (+) saat umur 10 tahunan.
Riwayar digigit serangga : Pasien tidak bisa memastikan, namun tinggal di daerah dekat persawahan.
O/
KU DBN, TTV dalam batas normal.
A/
Dematitis Venenata dd/ Susp. Herpes Zooster
P/
Terapi yang sementara diberikan
Hydrocortisone 2.5% 3 x 1 ue
Gentamisin salap 3 x 1 ue
Cetirizine 1 x 10 mg jika ada gatal.
Mohon advisnya dan koreksinya dokter.
Terimakasih banyak 🙏
Berikan obat simtomatik, seperti antinyeri
Obat neurotropik krn menyerang atau dorman di saraf seperti vit b6 atau bcomSaran saya demikian