Pemberian furosemide pada pasien CKD Stage V akibat hipertensi - Diskusi Dokter

general_alomedika

Selamat pagi dok, izin bertanya, apakah boleh meresepkan furosemide secara per oral untuk mengobati edema unilateral dx pada pasien usia 56 th dengan ckd...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Pemberian furosemide pada pasien CKD Stage V akibat hipertensi

    Dibalas 05 Oktober 2024, 12:41
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Selamat pagi dok, izin bertanya, apakah boleh meresepkan furosemide secara per oral untuk mengobati edema unilateral dx pada pasien usia 56 th dengan ckd stage v on hd, urine (+). Jika boleh, apakah dosis yang digunakan 1-3 x 20mg? Mohon arahannya dok

    Terima kasih sebelumnya

05 Oktober 2024, 12:41
dr. Anak Agung Ifan Distyajaya, Sp.PD
dr. Anak Agung Ifan Distyajaya, Sp.PD
Dokter Spesialis Penyakit Dalam
Selamat siang dok...bila dari pemeriksaan dokter oedem nya unilateral berarti kemungkinan tidak sesuai dengan adanya retensi cairan yg disebabkan oleh jantung, ginjal, hipoalbumin atau sebab secara  sistemik...Apalagi pasien dengan HD regular....
Pada pasien dengan HD regular dengan urine harus ditanyakan berapa produksi urine 24 jamnya..Bila hanya sedikit atau sesuai dengan kriteria anuria tidak tepat diberikan furosemide karena akan dapat merusak nefron yg tersisa....
Coba dilakukan pemeriksaan fisik secara baik dok....apakah memang unilateral atau bilateral...bila unilateral cari tanda kemungkinan DVT atau tanda gout yg sering terjadi pada pasien dengan ckd. Atau phlebitis atau selulitis.
Semoga dapat membantu dok.