bagaimana penanganan mastitis granulomatosis? - Diskusi Dokter

general_alomedika

selamat pagi dok. ini ada pengguna alodokter menanyakan penanganan dari kasusnya yaitu mastitis granulomatosis kronis. pasien sudah operasi, tapi...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • bagaimana penanganan mastitis granulomatosis?

    Dibalas 28 September 2018, 07:37

    selamat pagi dok. ini ada pengguna alodokter menanyakan penanganan dari kasusnya yaitu mastitis granulomatosis kronis. pasien sudah operasi, tapi direncanakan operasi lagi.

    rata-ratanya perlu berapa kali operasi ya dok?

    dan apakah ada tempat untuk terapi medikamentosa saja? terimakasih

28 September 2018, 07:22

Alo Dok, 

kalau sepengetahuan Saya, sampai saat ini belum ada data atau konsensus dan guidelines khusus mengenai terapi mastitis kronis granulomatik. PIlihan terapinya ada yang menggunakan (single atau kombinasi) antara pemberian steroid, antibiotik dan tindakan operasi (eksisi dan atau drainase sampai mastektomi), jadi masih tergantung dari keluhan, penilaian dan kondisi klinis dari pasiennya masing-masing. Cmiiw

28 September 2018, 07:29

 

 

Alo dok, izin membantu menjawab.

 

Saya sependapat dengan dr. Ranti, belum ada protap khusus untuk terapi mastitis granulomatosis karena penyebabnya bisa bermacam- macam bahkan sampai tidak diketahui.

 

Menurut https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC4452962/ disebutkan bahwa terapi yang bisa dilakukan mulai dari Kortikosteroid, Antibiotik, Drainase abses, Wide Surgical Resection dan Mastektomi bisa dilakukan bergantung kondisi pasien dan kekambuhan keadaannya.

28 September 2018, 07:37

Alo dokter Alfonsus!

Mastitis Granulomatosis ini merupakan penyakit yang langka, belum diketahui sebabnya, diduga berhubungan dengan autoimun, dan sejauh ini kasus yang ditemukan masih jinak. Oleh karena itulah, protokol penatalaksanaan yang pasti, masih belum ada hingga sekarang.

Sejalan dengan pendapat sejawat yang lain. Modalitas penatalaksanaan biasanya dimulai dari konservatif menggunakan steroid dan antibiotik. Apabila respon terhadap pengobatan jelek, misalnya terjadi penetrasi ke area retromammae, bisa dilakukan penyesuaian dosis dulu ataupun bisa langsung dilakukan drainase. Apabila respon tetap jelek, terjadi kerusakan yang ekstensif, kekambuhan yang sering, gangguan dari kualitas hidup pasien, ataupun pertimbangan lainnya, maka dapat dilakukan Mastektomi.