Tatalaksana epistaksis pada pasien dengan polip hidung - THT Ask the Expert - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dr. Indra, Sp. THT. Saya ingin bertanya, pada pasien epistaksis anterior yang memiliki polip nasal, bagaimana penanganannya ya dok? apakah pemberian...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Tatalaksana epistaksis pada pasien dengan polip hidung - THT Ask the Expert

    Dibalas 19 Mei 2022, 11:47
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Alo dr. Indra, Sp. THT. Saya ingin bertanya, pada pasien epistaksis anterior yang memiliki polip nasal, bagaimana penanganannya ya dok? apakah pemberian tampon anterior menjadi kontraindikasi? Trims dok.

19 Mei 2022, 11:47

Alo dokter, terima kasih atas pertanyaannya.

Epistaksis anterior yang memiliki polip terutama pada anak biasanya bersifat ringan dan dapat berhenti sendiri. Bila perdarahannnya agak banyak lebih disebabkan pecahnya pembuluh darah di pleksus Kieselbach (area Little) bukan disebabkan oleh polip nasi karena polip nasi tidak banyak pembuluh darah. Bila perdarahnya agak banyak dapak dicoba menghentikan perdarahannya dengan menjepi cuping hidung selama 3-5 menit dengan kela menunduk dan mulut terbuka. Bila masih berdarah dapat dilakukan tampon anterior menghunakan kapas yang dibasah air dingin. Bila masih berdarah kita dapat membasahinya dengan tampon yang dibasahi epinefrin pada kasus yang aman diberikan.