Penggunaan pada Kehamilan dan Ibu Menyusui Oxazepam
Penggunaan oxazepam berada pada kategori D menurut FDA dan kategori C menurut TGA, sehingga sebaiknya tidak digunakan pada ibu hamil. Pada ibu menyusui, obat ini dikeluarkan ke ASI dan berisiko menyebabkan sedasi pada bayi yang disusui.[5,6,12]
Penggunaan pada Kehamilan
Penggunaan oxazepam saat kehamilan perlu dihindari. FDA memasukkan obat ini dalam Kategori D, sedangkan TGA memasukkan dalam kategori C, yang berarti telah ada bukti efek buruk pada janin. Salah satu yang perlu dipertimbangkan adalah risiko gejala putus zat pada bayi yang nantinya dilahirkan. Selain itu, beberapa penelitian pada hewan menunjukkan adanya peningkatan risiko malformasi kongenital di trimester pertama.[3,5,6]
Referensi
(Konten ini khusus untuk dokter. Registrasi untuk baca selengkapnya)