Etiologi Overdosis Paracetamol
Etiologi paracetamol overdose atau overdosis paracetamol adalah konsumsi paracetamol dalam dosis toksik. Overdosis dapat terjadi sebagai tindakan menyakiti diri sendiri yang disengaja atau akibat mengonsumsi paracetamol dalam dosis berlebih secara tidak sengaja. Penyalahgunaan paracetamol dan konsumsi paracetamol pada pasien dengan penyakit hati kronik juga dapat menyebabkan terjadinya kondisi overdosis paracetamol.[2,4,9]
Pemberian Paracetamol Dosis Tinggi Secara Tidak Sengaja
Konsumsi paracetamol melebihi dosis terapeutik yang yang direkomendasikan berdasarkan usia, baik dalam satu waktu atau secara kumulatif, dapat menyebabkan kondisi overdosis. Overdosis paracetamol juga dapat terjadi apabila individu mengonsumsi lebih dari satu produk obat yang mengandung paracetamol, tanpa menyadari jumlah total dosis yang dikonsumsi.[1,4,9,10]
Referensi
(Konten ini khusus untuk dokter. Registrasi untuk baca selengkapnya)