Pendahuluan Blefaroplasti Kelopak Mata Bawah
Blefaroplasti bawah merupakan prosedur bedah plastik estetik untuk merejuvenasi kompleks kelopak mata bawah atau pipi. Blefaroplasti bawah merupakan bagian dari rejuvenasi sepertiga tengah wajah. Prosedur ini diindikasikan pada pasien dengan keluhan penuaan pada periorbita bawah.[1,2]
Tindakan blefaroplasti kelopak mata atas memiliki indikasi maupun teknik yang berbeda dari blefaroplasti kelopak mata bawah. Teknik blefaroplasti bawah dimulai dengan evaluasi dan desain preoperasi. Prosedur terutama terdiri dari pembuangan kulit berlebih, pemerataan otot, mengencangkan struktur suportif, dan membuang (mereposisi) lemak berlebih. Prosedur bertujuan untuk menghasilkan transisi yang mulus dari kelopak mata bawah ke pipi.[1,3]
Potensi komplikasi blefaroplasti bawah antara lain perdarahan, cedera kornea, infeksi, dehisensi luka, gangguan fungsi seperti diplopia, cedera duktus lakrimal, dan gangguan penglihatan, serta deformitas seperti asimetri, undercorrection, hollowed eye, dan parut luka.[1-4]
Direvisi oleh: dr. Gabriela Widjaja