Kapan dokter melakukan pemeriksaan evaluasi gula darah? - Diskusi Dokter

general_alomedika

Kapan dokter melakukan pemeriksaan evaluasi gula darah, yang perlu di periksa GDP/2PP atau GDS jam 22/05?Apa fungsi mengetahui hasil lab di jam2...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Kapan dokter melakukan pemeriksaan evaluasi gula darah?

    Dibalas 21 Oktober 2023, 16:45
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Kapan dokter melakukan pemeriksaan evaluasi gula darah, yang perlu di periksa GDP/2PP atau GDS jam 22/05?

    Apa fungsi mengetahui hasil lab di jam2 tersebut?

    Kapan kita memberikan insulin sliding scale/4 jam, syring pump per jam, dan dosis 3 kali "x" unit?

21 Oktober 2023, 07:41
dr. Putu Gizha Satrya Gautama M, SpPD
dr. Putu Gizha Satrya Gautama M, SpPD
Dokter Spesialis Penyakit Dalam
Untuk teknik insulin sliding scale, saat ini memang di beberapa tempat masih digunakan. Tapi saya pribadi sudah tidak menggunakan teknik ini dok, karena jika kita melihat kembali pada fisiologis sekresi insulin dan efeknya pada gula darah, teknik ini tidak bisa mengcover kerja insulin basal. Sehingga penurunan gula darah pasien tidak sustain dan cenderung sulit mencapai target yg kita harapkan.


Jika pasien dengan krisis hiperglikemia yang memerlukan pemberian insulin, saya pribadi lebih suka memberikan drip insulin secara kontinue menggunakan syringe pump. Insulin yang digunakan adalah insulin kerja cepat namun diberikan secara kontinyu, sehingga seolah-olah kerjanya menyerupai kerja insulin basal yang terus menerus ada di darah.


Jika memang pasien tidak dalam keadaan stres berat, kondisi stabil, bisa intake oral, maka lebih disarankan untuk pemberian insulin basal ditambah insulin koreksional tiap makan besar. Atau jika makan baik dapat diberi insulin basal bolus 3x sehari.


Semoga membantu

21 Oktober 2023, 16:45
Anonymous
Anonymous
Dokter Umum
Terimakasih dokter
21 Oktober 2023, 07:27
dr. Putu Gizha Satrya Gautama M, SpPD
dr. Putu Gizha Satrya Gautama M, SpPD
Dokter Spesialis Penyakit Dalam
Alo dokter
Kontrol glikemik pasien DM dapat dinilai melalui banyak cara, untuk jangka panjang bisa menggunakan HbA1c dan untuk jangka pendek bisa menggunakan monitoring gula darah harian.


Monitoring gula darah harian jenisnya juga ada banyak, mulai dari gula darah puasa, gula darah preprandial, gula darah 2 jam post prandial, dan gula darah sebelum tidur. Masing masing punya tujuan dan targetnya sendiri.


Namun karena kebanyakan obat-obat DM menyasar kontrol gula darah basal dan gula darah post prandial maka pemeriksaan gula darah yang populer adalah gula darah puasa dan 2 jam post prandial.


Jika kita mengacu pada fisiologis tubuh dan untuk monitoring hasil terapi setelah penggunaan insulin, maka pemeriksaan yang tepat adalah GDP untuk monitoring kecukupan insulin basal dan G2PP untuk kecukupan insulin prandial.


Sebenarnya GD 22 dimaksudkan untuk memeriksa gula darah post prandial, dan GD05 untuk gula darah puasa. Namun sering kali pemeriksaan ini menghasilkan angka yang salah, karena tidak semua pasien makan terakhir jam 8 malam, bisa saja jam 6 sore makan besar terakhir, jam 8 hanya snack. Sehingga hasilnya akan salah, dan penyesuaian dosis yg kita lakukan juga salah. Jadi di centre tempat saya pendidikan pemeriksaan GD22/05 sudah tidak digunakan.