Alo dr. Theresia Citraningtyas, MWH PhD, Sp.KJ, izin bertanya dokter.Bagaimana meyakinkan pasien dengan kecenderungan bunuh diri melalui telemedicine untuk...
Meyakinkan pasien dengan suicidal thought untuk memeriksakan diri - Jiwa Ask The Expert - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Meyakinkan pasien dengan suicidal thought untuk memeriksakan diri - Jiwa Ask The Expert
Alo dr. Theresia Citraningtyas, MWH PhD, Sp.KJ, izin bertanya dokter.
Bagaimana meyakinkan pasien dengan kecenderungan bunuh diri melalui telemedicine untuk memeriksakan diri segera ke dokter spesialis kesehatan jiwa? Sebagian beralasan keluarga tidak mendukung dan terkendala biaya.
Terimakasih sebelumnya dokter 🙏
Terima kasih atas pertanyaannya. Risiko bunuh diri adalah sesuatu yang butuh penanganan serius. Salah satu modul dalam e-course Depresi Alomedika-PDSKJI Jaya membahas permasalahan ini secara rinci, sehingga Dokter bisa mendapat bekal lebih untuk menangani pasien-pasien seperti ini. Bahwa pasien mau menceritakan kepada Dokter adalah suatu langkah baik yang perlu dipuji. Selain mengupayakan rujukan lebih lanjut, bila terdapat depresi, hal ini tentunya bisa diobati. Salah satu hal penting adalah membantu pasien untuk membuat kontrak perjanjian untuk menjaga keselamatan dirinya, dan menggali hal-hal yang membantunya bertahan hidup.
Selain keluarga, perlu dikaji juga dukungan sosial lain apa saja yang dapat dijangkau oleh pasien. Teoritis masalah biaya rujukan ke psikiater seharusnya bisa ditanggung BPJS, yang perlu diupayakan. Seringkali masalah yang terutama adalah stigma terhadap penanganan kejiwaan. Dengan mendengarkan secara rinci apa yang dirasakan pasien, kita seringkali bisa menangkap apa yang menjadi ganjalan maupun apa yang menjadi kekuatan untuk mendorong pasien untuk mau mendapatkan dukungan lebih lanjut yang dibutuhkannya.
--------------------------------------
Yuk, ikuti e-course DEPRESI Alomedika untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan dalam mendeteksi dan menangani pasien pada praktik klinis Anda! Melalui HP Anda klik link ini: https://get.alodokter.com/alomedika-ecourse-channel-depresi
Ikuti pula webinar Depresi pada Anak dan Remaja bersama Prof. Dr.. dr. Tjhin Wiguna, Sp.KJ(K) untuk mendapatkan potongan harga e-course Depresi hingga 200.000 rupiah!
Klik link ini: https://www.alomedika.com/live-webinar-depresi-pada-anak-dan-remaja