Efek Samping dan Interaksi Obat Nystatin
Efek samping nystatin yang dapat timbul adalah mual-muntah, diare, dan reaksi alergi. Absorpsi nystatin buruk sehingga jarang ditemukan adanya interaksi nystatin dengan obat lain.[4,7,9,10,13,14]
Efek Samping
Efek samping yang timbul akibat nystatin umumnya berupa gangguan gastrointestinal dan integumen saja. Efek samping yang perlu diperhatikan adalah reaksi hipersensitivitas dan iritasi. Efek samping serius dapat timbul namun jarang adalah sindrom Steven Johnson.
Gastrointestinal
Efek samping gastrointestinal berupa diare, mual, muntah, dan nyeri abdomen terutama pada sediaan oral.
Dermatologi
Efek samping dermatologi umumnya dilaporkan pada sediaan topikal, berupa dermatitis kontak. Efek samping serius namun jarang adalah sindrom Steven Johnson.
Ruam, urtikaria, dan angioedema adalah gejala efek samping yang pernah dilaporkan. Sediaan oral ditemukan memiliki risiko hipersensitivitas yang lebih rendah dibandingkan topikal.[4,7,9,10,13,14]
Interaksi Obat
Nystatin hampir tidak berinteraksi dengan obat lain karena penyerapan sistemik yang buruk. Nystatin sebaiknya tidak diberikan bersamaan dengan agen probiotik Saccharomyces boulardii karena akan menurunkan efek terapeutik obat tersebut.[7,12]
Direvisi oleh: dr. Gabriela Widjaja