Penggunaan pada Kehamilan dan Ibu Menyusui Nystatin
Penggunaan nystatin pada kehamilan termasuk dalam kategori A menurut FDA untuk sediaan pervaginam. tergantung sediaan yang digunakan. Untuk ibu hamil, nystatin dianggap aman karena absorpsi sistemiknya buruk.
Kehamilan
Sediaan pervaginam masuk dalam kategori A menurut FDA. Artinya, studi terkontrol pada wanita hamil tidak menunjukkan adanya risiko terhadap janin, dan kecil kemungkinan untuk membahayakan janin.[6,10,13]
Sediaan oral dan topikal masuk dalam Kategori C. Artinya, studi pada binatang percobaan memperlihatkan adanya efek samping terhadap janin, namun belum ada studi terkontrol pada wanita hamil. Obat hanya boleh digunakan jika besarnya manfaat yang diharapkan melebihi besarnya risiko terhadap janin. Pilihan obat antifungal pada ibu hamil harus mempertimbangkan rasio manfaat dan risiko.[6,10,13]
Ibu Menyusui
Tidak ada penelitian mengenai dampak nystatin pada ibu menyusui. Tidak ada data mengenai kandungan nystatin pada ASI ibu yang mengonsumsi nystatin oral.
Nystatin diperkirakan tidak terkandung dalam ASI karena penyerapan sistemik obat buruk. Meski demikian, sebaiknya agen topikal bentuk gel saja yang dioleskan pada payudara, agar bayi tidak terekspos pada parafin mineral tinggi saat menyusu.[7,10,13,15]
Direvisi oleh: dr. Gabriela Widjaja