Penggunaan pada Kehamilan dan Ibu Menyusui Lysine
Manfaat dan keamanan penggunaan lysine pada kehamilan dan ibu menyusui belum diketahui. FDA dan TGA belum memasukkan lysine dalam kategori kehamilan apapun.[5,8]
Penggunaan pada Kehamilan
FDA dan TGA belum memasukkan lysine dalam kategori kehamilan apapun.[5,8,10] Dalam percobaan hewan, pemberian lysine pada tikus hamil dilaporkan tidak menyebabkan perubahan morfologis yang nyata Meski demikian, lysine telah dilaporkan berkaitan dengan kematian janin yang lebih tinggi, serta penurunan berat badan dan otak janin.[2]
Penggunaan pada Ibu Menyusui
Penggunaan lysine pada ibu menyusui tidak disarankan. Belum tersedia data yang menunjukkan apakah lysine dikeluarkan ke ASI. Efek pada laktasi dan bayi yang menyusu juga belum diketahui.[5]