Indikasi dan Dosis Gemfibrozil
Indikasi gemfibrozil adalah untuk tata laksana dislipidemia, terutama pada pasien dengan peningkatan trigliserida. Dosis harus disesuaikan pada penderita penyakit ginjal karena obat ini kebanyakan diekskresikan di ginjal.[2,3,11,12]
Dislipidemia
Pada pasien dewasa, obat gemfibrozil diberikan dengan dosis 600 mg, 2 kali sehari. Dosis gemfibrozil dapat digunakan pada rentang 900-1500 mg.[3]
Pada pasien dengan penyakit ginjal kronis stadium 1-3, dosis 1200 mg/hari dapat ditoleransi. Namun, pada pasien penyakit ginjal kronis stadium 4-5, pemberian gemfibrozil dikontraindikasikan.[9,12]
Direvisi oleh: dr. Gabriela Widjaja