Edukasi Pasien Pemeriksaan Luar Jenazah
Edukasi terkait pemeriksaan luar jenazah perlu diberikan kepada keluarga jenazah, baik sebelum dan sesudah pemeriksaan dilakukan. Edukasi sebelum dilakukan pemeriksaan adalah penjelasan prosedur tindakan yang akan dilakukan, sedangkan setelah pemeriksaan jenazah adalah hasil dan tindak lanjut yang perlu dilakukan.[15,16]
Edukasi Sebelum Pemeriksaan Luar Jenazah
Edukasi yang diberikan kepada keluarga jenazah bertujuan untuk:
- Memberikan konfirmasi, klarifikasi, dan koreksi diagnosa antemortem
- Mendapatkan persetujuan untuk pemeriksaan luar jenazah
- Memberikan penjelasan terkait prosedur pemeriksaan[9,15,16]
Edukasi Setelah Pemeriksaan Luar Jenazah
Edukasi yang diberikan setelah pemeriksaan luar jenazah adalah temuan spesifik adanya kemungkinan penyakit menular pada jenazah. Oleh sebab itu, keluarga yang kontak erat dengan jenazah perlu diberikan edukasi untuk melakukan pemeriksaan untuk mencegah penyebaran penyakit. Penyakit menular misalnya COVID-19, Hepatitis B, dan HIV.[9,15]