Formulasi Alprazolam
Formulasi alprazolam di Indonesia adalah dalam bentuk oral, dengan sediaan 0,25 mg, 0,5 mg, dan 1 mg.
Bentuk Sediaan
Di Indonesia, alprazolam tersedia dalam bentuk tablet dengan sediaan 0,25 mg; 0,5 mg; dan 1 mg.[9]
Cara Mengonsumsi
Alprazolam sebaiknya dikonsumsi dengan dosis terkecil yang memberikan efek klinis adekuat. Penggunaannya sebaiknya tidak dihentikan secara mendadak, melainkan dengan titrasi untuk menghindari gejala putus obat. Alprazolam dapat dikonsumsi dengan atau tanpa makanan.[1,4,8]
Cara Penyimpanan
Alprazolam disimpan pada suhu ruangan yaitu 20–25 C. Jauhkan alprazolam dari jangkauan anak-anak. Hindari penyimpanan alprazolam di tempat lembab, terkena panas atau cahaya langsung.[4]
Direvisi oleh: dr. Felicia Sutarli