Pengawasan Klinis Gentamicin
Pemberian gentamicin memerlukan pengawasan klinis untuk memantau efek toksik terhadap ginjal terutama pada individu dengan risiko gangguan fungsi ginjal. Pengawasan terhadap sistem auditori serta vestibular juga diperlukan, terutama jika gentamicin diadministrasikan dalam jangka waktu lama (>10 hari). Pemeriksaan kadar kreatinin serum penting dilakukan untuk perhitungan dosis pada penderita gangguan ginjal. Pemantauan juga perlu dilakukan pada pemberian ulangan untuk menyesuaikan dosis sesuai klirens kreatinin. [7]