Pengawasan Klinis Pantoprazole
Pengawasan klinis pantoprazole yang digunakan sesuai indikasi dan dalam durasi terapi yang pendek sebetulnya jarang diperlukan. Pengawasan mungkin diperlukan pada kondisi khusus atau penggunaan jangka panjang.
Penggunaan pantoprazole dengan warfarin berpotensi meningkatkan risiko perdarahan. Lakukan pemeriksaan waktu protrombin dan INR sesuai indikasi.
Pada pasien yang menggunakan pantoprazole jangka panjang, dapat terjadi hipomagnesemia. Pertimbangkan pemeriksaan kadar magnesium sebelum memulai terapi dan secara berkala untuk pasien.
Penggunaan jangka panjang juga berisiko menyebabkan keganasan gastrointestinal. Pertimbangkan perlunya melakukan endoskopi pada pasien.
Penghentian bertahap diperlukan pada pasien yang mendapat terapi jangka panjang, terutama di atas 6 bulan. Hal ini untuk menghindari gejala yang memburuk atau kambuh. Setelah penggunaan dosis terendah selama 1 minggu, hentikan terapi.[1,2,4,17]