Kontraindikasi dan Peringatan Prothrombin Complex Concentrate
Kontraindikasi pemberian prothrombin complex concentrate (PCC) adalah riwayat penyakit tromboemboli. Peringatan pada pasien bahwa obat ini dapat meningkatkan risiko kejadian tromboemboli.
Kontraindikasi
Prothrombin complex concentrate (PCC) kontraindikasi pada beberapa kondisi, seperti:
- Riwayat disseminated intravascular coagulation (DIC)
- Riwayat angina, infark miokard, penyakit vaskular perifer, atau stroke dalam tiga bulan terakhir
- Riwayat kejadian penyakit tromboemboli
- Riwayat reaksi hipersensitivitas terhadap PCC, albumin, heparin, dan protein plasma
Heparin-induced thrombocytopenia (HIT)
- Asidosis dengan pH kurang dari 7
- Trombosit di bawah 50.000/mcL[1,5,10]
Peringatan
Hal yang perlu diperhatikan dalam pemberian prothrombin complex concentrate (PCC), antara lain reaksi hipersensitivitas, risiko tromboemboli, dan risiko infeksi.
Reaksi Hipersensitivitas
Reaksi hipersensitivitas seperti kemerahan, urtikaria, takikardia, ansietas, angioedema, sesak, mual, muntah, hipotensi, takipnea, dispnea, edema paru, hingga bronkospasme telah ditemukan pada beberapa pasien yang menerima PCC. Bila reaksi alergi maupun anafilaksis ditemukan, pemberian PCC harus dihentikan segera.
Risiko Tromboemboli
Komplikasi tromboemboli vena dan arteri telah ditemukan pada beberapa pasien yang menerima PCC. Pemberian PCC pada terapi pembalikan efek obat antagonis vitamin K harus didasari pertimbangan bahwa pasien yang menerima obat tersebut memiliki penyakit dengan risiko tromboemboli. Pemberian PCC hanya dilakukan bila manfaat pemberian melebihi risiko.
Risiko Infeksi
PCC terbuat dari darah manusia. Oleh sebab itu, PCC dapat membawa agen infeksius, seperti virus. Kecurigaan terhadap kemungkinan transmisi virus, seperti hepatitis A, hepatitis B, hepatitis C, dan HIV, telah dilaporkan pada transfusi darah atau komponen darah dan pemberian produk plasma.[1,5,10]